Java
1.Java 2 Standard Edition ( J2SE )
2.Java 2 Enterprise dition ( J2EE )
3.Java 2 Micro Edition ( J2ME )
Masing – masing edisi berisi Java 2 Software Development Kit ( J2SDK ) untuk mengembangkan aplikasi dan Java 2 Runtime Environent ( J2RE ) untuk menjalankan aplikasi.
JAVA sendiri adalah pemograman berbasis objek atau OOP(Object Oriented Proggraming) Pemisalan Objek dalam OOP Objek-objek dalam dunia nyata, mempunyai 2 karakteristik khusus : Status dan Perilaku. Contohnya, sepeda punya status(jumlah gir, jumlah pedal, dua buah ban) dan perilaku(mengerem, mempercepat, ubah gir).Bahasa yang berorientasi pada objek pun mempunyai karakteristik yang sama dengan objek-objek di dunia nyata. Yaitu status yang dalam bahasa pemrograman biasanya disimpan sebagai Variabel dan perilaku yang diimplementasikan sebagai Method.
JAVA merupakan bahasa pemograman yang multi Device & Platform kenapa begitu karena JAVA dikompulasikan ke dalam p-code dan bisa dijalankan dengan Java Virtual Machine. Fungsionalitas dari Java ini dapat berjalan dengan platform sistem operasi yang berbeda karena sifatnya yang umum dan non-spesifik.
sekarang kita membahas Kekurangan dan Kelebihan dari JAVA
Kelebihan yang dimiliki JAVA antara lain:
1.Multi Device & Multi Platform / bisa di gunakan di setiap perangkat apa saja dan platform apa saja
2.Open Source / Terbuka untuk siapapun dan Gratis
3.Berbasis OOP/Objek
4.Memiliki Banyak Library ini akan memudahkan pemograman
Kekurangan Yang Dimiliki JAVA antara lain:
Java adalah pada satu slogannya, takni “Tulis sekali dan jalankan dimana saja” ternyata tidak sepenuhnya benar. Beberapa hal harus disesuaikan jika dijalankan pada platform yang berbeda. Misalnya untuk J2SE dengan platform SWT-AWT bridge tidak dapat berfungsi di Mac OS X. Kekurangan lainnya adalah kemudahan aplikasi Java didekompilasi. Dekompilasi adalah suatu proses membalikkan sebuah aplikasi menjadi kode sumbernya. Hal ini memungkinkan terjadi pada Java karena berupa bytecode yang menyimpan bahasa tingkat tinggi. Hal ini terjadi pula pada platform .NET dari Microsoft sehingga program yang dihasilkan mudah dibajak kodenya karena sulit untuk disembunyikan.
untuk menggunakan Pemograman JAVA sendiri anda memerlukan yang namanya IDE (Integrated Development Environment) atau sebuah program untuk pengolahan source code nya.nah sebelum itu anda haru mendownload JAVA JDK(Java Development Kit) yang terdapat di website Oracle JDK sendiri berfungsi sebagai library pemograman JAVA.nah untuk IDE nya anda bisa mendownload Software IDE yang bernama Netbeans aplikasi ini mensupport banyak bahasa pemograman JAVA contohnya Java SE,Java FX,Java ME,Jscript tapi menurut saya Netbeans IDE nya lebih support untuk pemograman Java yang berbasis Desktop.nah untuk Java yang berbasis Mobile atau yang baru-baru sekarang adalah Android,Android sendiri memakai bahasa pemograman Java ME untuk back-end nya dan front end/design/UI nya memaki bahasa XML anda dapat memakai IDE Eclipse atau Android Studio yang merupakan keluaran baru di khususkan untuk pemograman mobile Android.